10 Merk Juicer Terbaik

Posted on

Juicer adalah alat yang digunakan untuk memperhalus buah dan sayur sebagai minuman yang menyehatkan. Namun, banyak sekali merk juicer dengan harga dan kualitas berbeda yang dijual di toko. Tips cara memilih dan rekomendasi juicer ini bisa Anda ikuti agar mendapat produk yang tepat:

Tips Memilih Merk Juicer

1. Pilih Tipe Juicer

Pilih-Tipe-Juicer

Juicer dengan kecepatan tinggi dapat memotong dan menghaluskan buah dengan waktu yang relatif singkat. Harga yang ditawarkan pun jauh lebih murah. Kekurangan produk tersebut yakni menimbulkan suara yang bising.

Tekstur dari proses pressing dengan kecepatan tinggi memberikan hasil jus yang lebih lembut. Namun, hal itu berisiko pada rusaknya kandungan gizi yang dihasilkan.

Sementara itu, tipe juicer dengan kecepatan rendah (slow juicer) dijual dengan harga yang lebih mahal, tetapi tidak menimbulkan suara bising. Kelebihannya yaitu Anda akan mendapatkan ekstrak lebih banyak dengan kandungan nutrisi yang tetap terjaga.

2. Pilih Tube Entri Juicer Berukuran Besar

Pilih-Tube-Entri-Juicer-Berukuran-Besar

Jika Anda ingin lebih cepat dan praktis, pilihlah tube entri berukuran besar. Sebab, tube entri berukuran kecil akan lebih menyita waktu karena Anda harus memotong bahan menjadi bagian kecil terlebih dulu.

Tube entri berukuran kecil dibuat karena alasan keamanan. Namun, agar lebih praktis dan cepat, tube entri dengan ukuran besar dapat menampung bahan secara utuh tanpa perlu repot untuk memotongnya, pilihan ini lebih disarankan.

3. Pilih Juicer tidak Berisik

Pilih-Juicer-tidak-Berisik

Keunggulan dari slow juicer mampu menimbulkan bunyi yang tidak begitu berisik. Namun, suara tenang tidak selalu bergantung pada kecepatan juicer, mengingat kini telah marak model juicer yang dirancang dengan canggih.

Sebaiknya, periksa kembali suara mesin dari juicer yang akan Anda beli. Hal tersebut dapat Anda lakukan untuk menjadikannya pertimbangan, selain berdasarkan tipenya.

4. Pilih Juicer yang Mudah Dibersihkan dan Disimpan

Pilih-Juicer-yang-Mudah-Dibersihkan-dan-Disimpan

Kesulitan saat mencuci juicer biasanya terjadi pada sisa ampas yang menempel di pisau pemotong. Bentuk juicer dengan rakitan yang sederhana, memiliki komponen besar, dan jumlahnya sedikit biasanya akan lebih mudah dibongkar dan dirakit kembali.

Jika Anda tidak ingin kesulitan membersihkan sisa ampas hasil perasan bahan, lebih baik memilih slow juicer karena dilengkapi tempat pembuangan tersendiri. Berkebalikan dengan itu, juicer dengan kecepatan tinggi membuat sisa ampas menempel di bagian yang sulit dibersihkan.

5. Sesuaikan Juicer dengan Bahan yang Diolah

Sesuaikan-Juicer-dengan-Bahan-yang-Diolah

Tidak semua bahan dapat diolah atau diproses dengan juicer, misalnya seperti bahan yang menghasilkan banyak air, keras, ataupun terlalu kecil seperti halnya biji-bijian. Oleh karena itu, perlu dipertimbangkan lagi untuk memilih juicer yang sesuai dengan bahan yang akan diolah.

Rekomendasi Merk Juicer

1. Philips

Philips

Philips menjadi salah satu produk unggulan dari berbagai merk juicer yang ada. Juicer dengan merk ini memiliki keunggulan teknologi QuickClean, sehingga memudahkan pengguna untuk membersihkan juicer hanya dengan waktu 1 menit.

Juicer ini juga dapat Anda gunakan untuk membuat jus dengan kapasitas besar sebanyak 2 liter. Selain itu, juicer ini juga dilengkapi dengan wadah ampas, sehingga Anda tak perlu repot membuka dan membuang ampas sebelum dicuci. Harga jual produk ini yaitu Rp 1.154.000,00.

2. Miyako

Miyako

Keunggulan juicer merk Miyako yaitu dapat menghasilkan ekstrak sari buah atau sayur yang segar dan banyak dengan nutrisi yang tetap terjaga. Juicer ini memiliki tiga tipe, yakni JE-607, JE-600, dan JE-507.

Tipe JE-600 dapat menampung kapasitas hasil ekstrak 1 buah apel. Sementara itu, tipe JE-607 dan JE-507 dapat menghemat daya listrik Anda hingga 250 watt. Juicer fungsional ini, didesain dengan model cantik dan warna menarik. Tipe JE-607 memiliki harga yang terjangkau, yakni Rp 294.900,00.

3. Sharp

Sharp

Juicer ini didesain secara ergonomis sehingga memudahkan Anda untuk membersihkannya. Kapasitas yang besar dari juicer merk Sharp dapat menampung sari buah dan sayur lebih banyak.

Selain untuk membuat jus, juicer ini juga dapat Anda gunakan untuk membuat makanan bayi. Tipe EJ-150LP dan EJ-C20Y-RD patut menjadi rekomendasi Anda jika membeli produk Sharp juicer ini. Anda bisa membeli produk tipe EJ-C20Y-RD dengan harga Rp 1.469.999,00.

4. Electrolux

Electrolux

Electrolux hanya memproduksi satu tipe juicer, yakni EJE3000. Meskipun demikian, satu-satunya tipe juicer Electrolux ini dapat dijamin kualitasnya. Anda dapat memasukkan dan menghaluskan satu buah utuh tanpa harus memotongnya.

Juicer ini dilengkapi saringan ampas dan dapat menampung 1,4 liter hasil sari buah maupun sayur tanpa perlu khawatir kehilangan nutrisinya. Setelah memakainya, juicer ini dapat dibersihkan dengan mudah karena didesain secara sederhana dan minimalis. Produk ini dapat dibeli seharga Rp 1.320.900,00.

5. Cosmos

Cosmos

Juicer dengan merk Cosmos ini merilis sejumlah tipe yang dapat Anda andalkan untuk membuat minuman segar. Merk juicer ini mudah dicuci dan dilengkapi sistem pengamanan, sehingga aman dan terjaga. Juicer merk Cosmos tipe CJ-355 kapasitas 0,5 liter dijual cukup dengan harga Rp 450.000,00.

6. Oxone

Oxone

Oxone hadir dengan juicer andalan yakni “Master Slow Juicer” tipe OX-875 dengan kecepatan sekitar 80-100 RPM, sehingga Anda dapat melakukan pressing atau menghaluskan buah dan sayur lebih lambat.

Perasan yang lambat tersebut membantu menghasilkan ekstrak lebih banyak. Harga Master Slow Juicer ini berkisar antara Rp 2.550.000,00 hingga Rp 2.750.900,00.

7. Kirin

Kirin

Tidak banyak juicer keluaran Kirin, tetapi produk best seller KJE398 patut menjadi pilihan Anda. Tipe ini dilengkapi dengan gigi pisau berbahan stainless steel, sehingga tak perlu takut akan menimbulkan karat.

Juicer ini dapat menghaluskan satu buah apel secara utuh tanpa perlu untuk memotongnya. Kapasitas besar dan handle lock melengkapi keunggulan produk ini. Handle lock memudahkan Anda dalam menggunakan juicer ini. Tipe KJE398 dapat dibeli seharga Rp 499.000,00.

8. Panasonic

Panasonic

Panasonic hadir dengan beberapa jenis juicer. Semua tipe juicer Panasonic merupakan slow juicer yang membantu pressing buah dan sayur lebih lambat dengan hasil perasan lebih banyak. Tipe MJ-L500SK bisa menjadi pilihan Anda.

Pasalnya, tipe tersebut memiliki keunggulan yaitu dapat menghasilkan ekstrak potongan buah beku dan sayur keras yang sulit dihaluskan, seperti wortel yang sebelumnya disimpan di lemari es.

9. Maspion

Maspion

Juicer dari Maspion dengan tipe MSJ-01 dijual dengan harga Rp 2.199.000,00 dengan suara halus tanpa menimbulkan kebisingan. Teknologi kecepatan slow juicer membantu mengekstrak buah dan sayur dengan nutrisi yang tetap aman.

Slow juicer ini membantu pressing dengan kecepatan 35 RPM, sehingga dapat menghasilkan ekstrak buah dan sayur tanpa ampas dengan lebih banyak dan rasa jus yang segar. Juicer Maspion ini terjamin kualitasnya.

10. Omega

Omega

Merk juicer yang satu ini memiliki kelebihan mampu menghaluskan sayur dan buah yang sulit dihasilkan sarinya. Contohnya seperti sawi dan kangkung. Omega 8006 dapat menghasilkan ekstrak jus murni yang lebih banyak.

Di atas telah kami jabarkan beberapa tips memilih dan sepuluh rekomendasi merk juicer yang bisa Anda jadikan referensi. Pastikan juicer yang Anda beli berkualitas dan sesuai dengan bahan yang akan Anda olah.

 

Lihat Juga :

  1. 10 Merk Kompor Gas Terbaik yang Bagus dan Awet

  2. 12 Merk Oven Listrik yang Bagus dan Hemat Listrik

  3. 10 Merk Kompor Gas Tanam Terbaik yang Bagus dan Awet

  4. 10 Merk Magic Com Terbaik yang Bagus Dan Tahan Lama

  5. 10 Merk Kitchen Sink Murah dan Berkualitas (Anti Karat!)

  6. 8 Merk Air Cooler Hemat Listrik yang Bagus dan Awet